Perkedel Kentang isi Kornet





Bu.....sering bingung mengolah kornet? Ini dia solusinya. Awalnya saya juga demikian. Tiap menjelang lebaran, suami saya selalu menenteng sekotak parcel. Salah satu isinya adalah kornet. Suami dan anak saya paling anti dengan kornet. Mereka pasti muntah ketika mencium aromanya.



Lantas saya mencoba mengolahnya dengan kentang. Saya ingin membuatkan perkedel kentang isi kornet. Ternyata, mereka senang. Apalagi bila pergedel itu saya hidangkan bersama nasi kuning, ayam goreng, serundeng dan mie goreng....hmmmm......pasti deh selera makan suami dan anak saya jadi bertambah. Dan kornetpun tak mubazir.

Pengen tahu resepnya? Intip yuk di bawah ini....

Bahan :

  1. 1/2 kg kentang.
  2. 1 bungkus kornet sapi original
  3. 1 siung bawang putih
  4. 1 sdt merica bubuk
  5. 1 sdt garam
  6. 1 batang seledri, potong kecil-kecil
  7. 2 sdm tepung bumbu
  8. 1 butir telur
  9. Minyak goreng secukupnya

Cara membuatnya :
  1. Kupas kentang, lalu cuci bersih, potong agak tipis, lalu goreng hingga empuk
  2. Tumbuk halus bawang putih dan garam
  3. Haluskan kentang dan letakkan dalam sebuah wadah.
  4. Campur jadi satu kentang halus, bumbu halus, kornet. Tambahkan tepung bumbu, merica halus dan seledri yang telah dirajang. Aduk hingga rata dan bentuk sesuai selera, bisa bulat atau lonjong.
  5. Kocok telur dalam sebuah wadah.
  6. Celupkan pergedel yang telah dibentuk.
  7. Panaskan minyak, lalu masukkan pergedel, goreng hingga kecoklatan.
  8. Bila telah matang lalu angkat.
  9. Pergedel siap disantap sebagai lauk saat makan.


SELAMAT MENCOBA

Posting Komentar

0 Komentar