#1Hari1Ayat : Selalu Ada Jalan Jika Berdoa dan Berusaha


Day 11 :






artinya :  "Allah tidak membebani seseorang melainkan sesuai dengan kesanggupannya. Ia mendapat pahala (dari kebajikan) yang diusahakannya dan ia mendapat siksa (dari kejahatan) yang dikerjakannya. (Mereka berdo`a): "Ya Tuhan kami, janganlah Engkau hukum kami jika kami lupa atau kami tersalah. Ya Tuhan kami, janganlah Engkau bebankan kepada kami beban yang berat sebagaimana Engkau bebankan kepada orang-orang yang sebelum kami. Ya Tuhan kami, janganlah Engkau pikulkan kepada kami apa yang tak sanggup kami memikulnya. Beri ma`aflah kami; ampunilah kami; dan rahmatilah kami. Engkaulah Penolong kami, maka tolonglah kami terhadap kaum yang kafir". (QS. Al Baqarah : 286)

Selalu ada jalan jika kita mau bersungguh-sungguh berdoa dan berusaha. Inilah yang harus kita terapkan dalam kehidupan sehari-hari. Setahun yang lalu adik saya resmi dikeluarkan dari tempat kerjanya. Entah apa penyebabnya, yang jelas saat itu pimpinan perusahaan memanggilnya dan menyatakan kalau perusahaan sudah tidak membutuhkan tenaga adik saya kembali. Sedih dan marah, jelas tergambar dalam raut wajahnya saat itu. Seakan tidak terima dengan sebuah kenyataan. Namun semua itu sudah terjadi, tak bisa akan berubah kembali. Karena semua itu termasuk skenario Allah yang harus ia mainkan.


Bukan lantas diam dalam keputusasan, adik saya berusaha bangkit dan memaknai sebuah kegagalan. Dalam doa panjangnya, ia selalu memohon agar diberikan jalan terang menuju kebaikan. Lalu iapun memutar otak mencoba memikirkan rencana selanjutnya.

Kehilangan pekerjaan dan tak mendapatkan penghasilan kembali, jelas membuat semua orang berpikir akan masa depannya. Namun bukan hanya diam tak bergeming.  Hanya dengan memasrahkan diri kepada Allah seraya memohon petunjuk yang terbaik kepada Allah, merupakan jalan satu-satunya untuk meraih kembali sebuah kemenangan.

Adik saya kemudian mencoba menjalani sebuah usaha dari sisa gajinya yang didapat selama bekerja. Iapun memanfaatkan notebook dan modemnya yang dibelinya dari hasil keringatnya sendiri. Karena ia ingin menekuni sebuah bisnis online melalui akun facebooknya. Fokus yang ingin ia jalankan adalah berjualan busana muslim lengkap dengan pernak-perniknya. Jadilah ia menamai akun facebooknya dengan “Gamis Cantikha”.

Awalnya usaha yang dijalankannya tak mulus seperti harapannya semula, bahkan ia nyaris putus asa. Banyak customer yang “run and hit” alias hanya memesan, dan tak mau membayarnya. Namun saya kembali menguatkan, bahwa itulah suka duka dalam berbisnis online. Namun bila ia telah menjatuhkan pilihan pada bisnis online, apapun yang terjadi harus tetap tegar dan tak mudah putus asa.

Lantas adik sayapun kembali menjalankan usahanya dengan gigih. Berbagai promosi ia jalankan, seperti memberikan diskon pembelian pada bulan-bulan tertentu, atau memberikan hadiah untuk pembelian dalam jumlah banyak. Bahkan tak jarang ia juga memberikan layanan bebas ongkos kirim untuk menarik minat customer berbelanja di toko online-nya lebih banyak lagi.

Akhirnya, berkat kegigihan dan usaha kerasnya, bisnis adik saya mulai berkembang pesat. Banyak customer yang berbelanja di toko online-nya. Merekapun merasa puas dengan layanan yang diberikan adik saya. Bahkan semakin lama customer adik saya bertambah banyak, bukan hanya dari dalam negeri, melainkan beberapa dari luar negeri seperti Malaysia, Singapura, Hongkong dan lain sebagainya.

Jadilah bisnis adik saya menjadi sebuah profesi dengan prospek yang menjanjikan. Bahkan, bila ditotal, tiap bulan pendapatan yang diperolehnya melebihi gaji yang pernah diterimanya semasa bekerja dulu. Dan iapun merasa lebih nyaman dengan membuka usaha seperti itu. Artinya dialah manager dari usahanya. Mulai dari memesan ke supplier, membungkus, dan mengirimnya ke tempat tujuan. 

Semoga cerita ini bisa menjadi renungan untuk Anda semua.

ayat

Posting Komentar

1 Komentar

Silahkan berkomentar yang sopan dan tidak saru, berkomentarlah menggunakan nama yang jelas, jangan nyepam atau meninggalkan konten dan link jualan, jadilah blogger yang sportif demi membangun hubungan baik. Terima kasih sudah mengunjungi blog ini...